Selasa, 25 Desember 2012


Wow, Ada Tas yang Bisa Isi Ulang Baterai Handphone


 img

Sekarang, tas tidak hanya berfungsi untuk membawa perlengkapan atau aksesori penambah gaya. Berkat kecangggihan teknologi, tas kini bisa berguna untuk mengisi ulang baterai handphone.

Tas multifungsi tersebut adalah rancangan Richard Nicoll. Desainer asal Inggris itu menciptakan sebuah tote bag dengan baterai internal yang bisa mengisi ulang handphone pemakainya selama dua hari.

Tote bag tersebut berisikan baterai bertenaga listrik di dalam salah satu saku tas. Sebelum dikenakan, baterai internal itu harus diisi ulang terlebih dulu dengan menggunakan kabel yang terhubung secara magnet pada bagian dalam tas.

Tas karya Richard Nicoll yang dipamerkan pada peragaan busana London Fashion Week 2012, bisa digunakan untuk para pengguna smartphone seperti, Blackberry, iPhone dan Andriod. Belum ada penjelasan secara resmi mengenai harga tas tersebut, namun menurut perkiraan tas itu dijual dengan harga US$ 467 atau sekitar Rp 4,2 juta.

"Kami ingin menciptakan produk kolaborasi yang tergabung dari fashion dan teknologi. Baterai ini sangat relevan untuk koleksi saya musim ini, karena ini tentang konsep kerja dan semua aspek di zaman modern," ujar Richard Nicoll kepada majalah TIME.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar